Kata Sambutan
Assalamu’alaikum Wr.Wb
Alhamdulillahirobbil a’lamin,
segala puji dan syukur hanyalah milik Allah
SWT, yang telah memberikan segala kenikmatan kepada kita semua, salah
satunya yaitu kenikmatan bisa masuk dan
belajar di perguruan tinggi yang tidak setiap orang bisa merasakannya. Shalawat
dan salam juga kita sampaikan kepada Rasulullah Muhammad SAW, kepada para
sahabat dan pengikutnya yang tetap istiqomah hingga akhir zaman.
Ahlan wasahlan… saya ucapkan
kepada seluruh mahasiswa baru Universitas Pakuan yang akan menempuh babak baru dari perjalanan
kehidupan anda.
Sebagaimana kita ketahui bahwa
pemuda terutama mahasiswa adalah salah satu
fase dari sebuah generasi umat manusia yang sangat penting dalam suatu
peradaban ,karena para pemuda inilah yang
akan mengukir lembaran sejarah suatu negeri oleh karena itu saya
mengajak kepada rekan-rekan mahasiswa terutama mahasiswa baru untuk bersama-sama
mengukir tinta emas lembaran sejarah
negri ini dengan mengerahkan potensi fikriyah, ruhiyah dan jasadiyah kita. Dan
DKM Al-Kautsar adalah salah satu oganisasi kampus yang mengembangkan ketiga potensi tersebut sehingga akan
tercetak suatu generasi yang akan mengukir dengan tinta emas sejarah peradaban
yaitu GENERASI ROBBANI yang akan
membangkitkan negeri kita.
Wassalamu’alaikum Wr.Wb
Langganan:
Postingan
(Atom)